Wednesday, January 28, 2015

TOP MIX HC, Feed Suplement Lengkap



TOP MIX HC merupakan sediaan berbentuk serbuk berwarna coklat muda dengan kandungan multivitamin yang lengkap dan kadar yang tinggi. Pemberian TOP MIX HC akan memperbaiki reaksi-reaksi metabolik dalam tubuh, sehingga efisiensi ransum dan produksi telur akan meningkat serta daya tahan tubuh dalam memerangi agen penyakit akan semakin baik

INDIKASI TOP MIX HC
  • Meningkatkan efisiensi ransum, biaya ransum menjadi lebih ekonomis
Kandungan multivitamin yang lengkap dengan dosis tinggi pada TOP MIX HC akan mengoptimalkan penyerapan nutrisi dan meningkatkan proses metabolisme sehingga nutrisi dapat dimanfaatkan dengan optimal. Dengan demikian, biaya ransum menjadi lebih ekonomis
  • Memperbaiki dan meningkatkan produksi telur
Dengan adanya berbagai asupan vitamin berkadar tinggi dalam TOP MIX HC, mulai dari vitamin A, D3, E, K3, B1, B2, B6, B12, C, calcium-D-pantothenate, niacin dan folic acid akan membantu memperbaiki dan meningkatkan produksi telur
  • Mencegah penyakit dan menekan angka kematian
Pemberian vitamin A, C, D3 dan E dapat meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga lebih tahan terhadap tantangan bibit penyakit (How to Boost Your Immune System, www.health.harvard.edu, 2012). Semua vitamin ini terkandung dalam TOP MIX HC, sehingga saat diberikan, ayam menjadi lebih sehat dan angka kematian dapat ditekan

KEUNGGULAN TOP MIX HC
  • Lengkap
TOP MIX HC mempunyai kandungan vitamin yang lengkap dengan kadar tinggi. Vitamin yang terdapat dalam TOP MIX HC adalah vitamin A, D3, E, K3, B1, B2, B6, B12, C, calcium-D-pantothenate, niacin dan folic acid.
  • Efisien
TOP MIX HC yang ditambahkan dalam ransum ayam dalam jumlah sedikit dapat membantu proses metabolisme dalam tubuh ayam sehingga produktivitas meningkat. TOP MIX HC sebanyak 1 kg dapat digunakan untuk 50.000 ekor ayam petelur dewasa atau setara dengan 2,57 ton telur (jika HD 82,01% dan berat telur 62,6 g/butir)
  • Stabil
Kandungan vitamin dalam TOP MIX HC berasal dari bahan baku yang berkualitas. TOP MIX HC bersifat stabil dan tahan lama apabila disimpan dalam wadah yang kering, tertutup rapat dan terhindar dari sinar matahari langsung
  • Praktis
TOP MIX HC dikemas dalam sachet @ 250 g. Hal ini akan mempermudah dalam pencampuran, dimana 1 sachet TOP MIX HC 250 g bisa ditambahkan dalam 250 kg ransum.
  • Aman
TOP MIX HC dapat diberikan pada ayam secara rutin (setiap hari).

Sumber: info.medion.co.id

No comments:

Post a Comment